Rapat Koordinasi Kepegawaian dan Sosialisasi Pensiun bagi PNS di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti

BKPSDM / Politik dan Pemerintahan

Selasa, 9 Juli 2024 • 2 Menit baca

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kepulauan Meranti bekerjasama dengan PT. Taspen Cabang Pekanbaru dan Bank Riau Kepri Syariah, menggelar acara Rapat Koordinasi Kepegawaian dan Sosialisasi Pensiun bagi PNS di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti.
Rapat Koordinasi dan Sosialisasi pensiun ini dibuka oleh Plt. Bupati Kepulauan Meranti yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Meranti, Bambang Supriyanto, di Gedung Kuning, Selasa (9/7/2024).
Dalam sambutannya, Sekretaris Daerah, Bambang Supriyanto menyampaikan, tujuan dari sosialisasi ini adalah untuk memberikan pengetahuan  tentang tata cara yang terkait dengan pengurusan pensiun bagi PNS yang akan memasuki batas usia pensiun , sehingga memudahkan mereka untuk mendapatkan hak pasca menerima SK Pensiun.
Selesai memberikan sambutannya dan sekaligus membuka acara ini, Sekretaris Daerah Bambang Supriyanto menyaksikan perekaman PNS yang akan memasuki usia pensiun yang dilakukan oleh Pihak Bank Riau Kepri Syariah .
Disamping itu juga Kepala BKPSDM Kab. Kepulauan Meranti , Bakharuddin menyampaikan materi tentang layanan Kepegawaian yang ada di BKPSDM mulai dari saat PNS menerima SK CPNS sampai dengan SK Pensiun.

Narasumber lainnya, yaitu dari Bank Riau Kepri Syariah, dalam pemaparannya menjelaskan bahwa Bank Riau Kepri Syariah kini juga telah bermitra dengan PT. Taspen, sebagai penyalur dana tunjangan hari tua bagi para pensiunan PNS. Dan kini Bank Riau Kepri Syariah Cabang Selatpanjang sudah ada alat perekaman bagi calon pensiunan sehingga tidak perlu lagi harus ke PT. Taspen Pekanbaru untuk melakukan perekaman.

Sementara itu, PT. Taspen Pekanbaru, Ivan Aswin, dalam paparannya menjelaskan tentang hak dan kewajiban PNS yang sudah memasuki masa pensiun. 
Menurutnya, begitu PT. Taspen menerima salinan SK Pensiun dari PNS yang bersangkutan, pihaknya akan segera memproses gaji pensiun pertama bagi yang bersangkutan, sehingga para pensiunan tidak terputus gajinya.

Sekitar 80 orang PNS dari seluruh OPD dan Kecamatan di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti mengikuti kegiatan rapat koordinasi dan sosialisasi ini.

Tags: